KLAMBU- Gugusdepan
MA YPI Klambu selenggarakan kegiatan penerimaan tamu ambalan (PTA) pada 26 Juli
2020 bertempat di gedung MA YPI Klambu. Kegiatan dilaksanakan selama satu hari mulai
Pkl 07.00-12.30 WIB dengan menerapkan protokol kesehatan. Adapun peserta
kegiatan berjumlah 108 anggota yang dibagi menjadi enam kelompok kelas. Dalam pelaksanaan kegiatan PTA tahun 2020, peserta kegiatan diwajibkan menempati ruangan yang sudah disediakan dimana satu ruang terdapat maksimal 20 peserta kegiatan.
Selain itu semua peserta juga diwajibkan mengenakan masker selama kegiatan, mencuci tangan sebelum memasuki ruagan. Selama
kegiatan berlangsung peserta didampingi oleh satu orang pemateri dari unsur pembina
dan dibantu oleh 3 anggota dewan ambalan.
Haris Prasetya selaku ketua dewan ambalan menjelaskan kegiatan Penerimaan Tamu Ambalan (PTA) tahun 2020 dilaksanakan dengan tujuan untuk mengenalkan kepada anggota galang yang melanjutkan ke MA YPI Klambu tentang kegiatan-kegiatan kepenegakan. Setelah mereka mendapatkan penjelasan tentang program-program kepramukaan yang ada di MA YPI Klambu diharapkan mereka dapat secara aktif mengikuti, memahami dan menerapkannya selama menjadi anggota pramuka.
Menurut Ka. Gudep MA YPI Klambu Kak Kasan, “ pelaksanaan
kegiatan pengenalan kepramukaan penegak pada tahun ini dilaksanakan secara terbatas
dengan sistem tatap muka dan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Awalnya
kami ingin mengadakan kegiatan secara daring, tetapi tidak jadi. Keputusan tersebut
diubah dikarenakan dari hasil observasi kepada peserta kegiatan, didapatkan
hasil hampir semua siswa kesulitan mengakses internet karena keterbatasan kuota
data internet, selain itu ada juga yang tidak memiliki HP. Dengan alasan
tersebut maka kegiatan kita lakukan secara tatapmuka dengan system pembatasan
peserta dimasing-masing kelas”. “Kami berharap selama kegiatan siswa dapat menerima
materi dengan baik walaupun dengan kondisi keterbatasan pertemuan akibat adanya
pandemi” tambah beliau.
Pelaksanaan kegiatan diawali dengan peserta melakukan daftar
ulang pada Pkl 07.00-07.30 WIB. Setelah itu peserta memasuki ruangan sesuai
pembagian kelas untuk mengikuti kegiatan upacara pembukaan yang dipandu
langsung oleh pembina ruangan. Setelah sesi upacara pembukaan selesai kegiatan
dilanjutkan seson materi dan tanya jawab hingga PKL 11.30 WIB. Setelah itu
kegiatan dilanjutkan istirahat, makan, dan sholat berjamaan hingga PKL 12.30.00
WIB.
Selama seson kegiatan, peserta mendapatkan materi diantaranya
pengenalan tentang kegiatan kepramukaan ditingkat penengak, gugusdepan, satuan
pramuka penegak, ambalan, serta materi seragam pramuka penegak. Penyampaian materi
dilaksanakan secara langsung diruang masing-masing oleh pembina pramuka. Selama
kegiatan materi semua peserta dapat mengikuti kegiatan dengan baik dan pada Pkl
12.30 wib kegiatan ditutup langsung oleh pembina masing-masing ruangan.